Depresi Tukang Ojek Nekat Akhiri Hidup Terjun Ke Sumur

PRABUMULIH.REPSUS.COM---Seorang tukang ojek, Budi Ari Wibowo (34), warga Jalan Alipatan Gang Melati No 32 RT 25 RW 10 Kelurahan Mangga Besar Kecamata  Prabumulih Barat, Jumat (15/5/2020) pukul 04.30 WIB ditemukan tewas mengapung di dalam sebuah sumur. Kuat dugaan Budi mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri terjun ke dalam sumur lantaran mengalami depresi.

Sontak saja penemuan jasad Budi di dalam sumur itu menggegerkan warga sekitar. Oleh warga penemuan jasad dalam sumur itu dilaporkan dan tak lama tim forensik Sat Reskrim Polres Prabumulih bersama jajaran Polsek Prabumulih Barat datang langsung melakukan olah TKP. Polisi dibantu warga dan pihak keluarga secara bersama-sama mengeluarkan jasad Budi dari sumur yang telah pucat terbujur kaku.

Menurut saksi mata yang menemukan yang tak lain ayah korban yakni Kartono (60) kepada polisi mengatakan, saat dirinya akan mencuci panci mencium bau dari dalam sumur. Dan setelah diperiksa ia melihat anaknya sudah mengambang di dalam sumur.

"Melihat hal itu aku terkejut, kemudian memberitahu tetangga lalu menghubungi pihak kepolisian. Anak saya itu memang mengalami depresi berat. Terakhir kali bertemu pada hari Rabu (13/5/2020) lalu. Keluarga sepakat tidak usah dilakukan otopsi di rumah sakit, karena nanti akan segera dikebumikan," terangnya.

Kapolres Prabumulih AKBP I Wayan Sudhatmaya SIK MH melalui Kasat Reskrim AKP Abdul Rahman SH didampingi Kanit Reskrim Ipda Darmawan SH mengatakan, pada jasad korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Kuat kemungkinan korban Budi mengakhiri hidup dengan cara bunuh diri terjun ke dalam sumur.

"Korban mengalami depresi berat, apalagi korban juga tidak pandai berenang. Jadi dugaan kuat korban bunuh diri. Atas permintaan pihak keluarga mayat tidak dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan visum, dan akan dimakamkan oleh pihak keluarga," pungkasnya. AYJ

Show comments
Hide comments

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *