Aktivitas tabur bunga dan ziarah ini langsung dipimpin Ketua Persit KCK Cabang XII Yonkav-5/DPC Ny. Shawaf Al Amien serta diikuti seluruh pengurus Persit KCK Cabang XII Yonkav-5/DPC Karang Endah.
Usai melaksanakan ziarah di TMP Kusuma Bangsa tersebut, Ny Shawaf Al Amien pun langsung mengajak seluruh Pengurus Persit KCK Cabang XII Yonkav-5/DPC itu untuk berbagi terhadap sesama dengan melaksanakan anjangsana kepada keluarga anggota warakawuri.
Ketua Persit KCK Cabang XII Yonkav-5/DPC, Ny. Shawaf Al Amien mengatakan, selain ziarah dan anjangsana kepada keluarga warakawuri, beberapa rangkaian kegiatan yang bermanfaat dan dapat mendukung tugas-tugas suami kedepan juga terus dilakukan oleh Persit KCK Cabang XII Yonkav-5/DPC Karang Endah.
“Seperti kegiatan penyuluhan tentang pemberdayaan Tanaman Obat Keluarga (Toga), penyuluhan tentang Posyandu, siraman rohani, ceramah serta pengajian di Masjid At-Taqwa Yonkav-5/DPC Karang Endah,” katanya.
Acara tersebut menurut Ny. Shawaf Al Amien juga dalam rangkaian HUT Persit KCK ke-73 sehingga dengan kegiatan anjangsana seperti ini diharapkan anggota memiliki kepedulian terhadap sesama anggota persit dan keluarganya yang mengalami sakit atau ditinggalkan suaminya karena meninggal saat melaksanakan tugas.
Lebih lanjut, Ny. Shawaf Al Amien berharap agar kegiatan seperti ini tidak dilihat dari nilainya namun lebih kepada wujud kepedulian yang diwujudkan oleh anggota Persit KCK, utamanya Persit KCK Cabang XII Yonkav-5/DPC. AYJ